Bisnis Kuliner Olga Tutup Bukan karena Biaya Pengobatan








Desi Puspasari - detikhot

http://ift.tt/1NNTtOU

Jakarta - Olga Syahputra bersama rekan-rekan artis lainnya pernah mempunyai bisnis kuliner. Restoran Jepang, Takigawa di kawasan Kemang tapi kini telah tutup.

Tapi keluarga dan manajemen membantah tutupnya bisnis tersebut lantaran karena biaya Olga selama ini.

"Restoran bukan punya Olga pribadi, dia gabungan sama orang-orang, bukan punya Olga sendiri. Itu (tutup) karena ada problem manajemen restoran," kata Billy di Tendean, Senin (6/4/2015).



Mak Vera selaku manajer yang meng-handle biaya Olga selama di rumah sakit menegaskan, bisnis kuliner tersebut tak ada hubungannya dengan pengobatan sang artis.



Simak: 25 Momen Paling HOT di Jagat Selebriti Belakangan Ini



Mak Vera menekankan, Olga masih ada pegangan finansial untuk biaya rumah sakit. Selama ini Olga juga diketahui tak pernah meminta bantuan dari rekan-rekannya untuk penyembuhannya.

"Kalau karena faktor biaya Olga alhamdulillah nggak ada, itu tutup karena masalah manajemen. Kalau untuk masalah uang untuk biaya, masih ada Olga pegangan. Sampai sekarang juga masih ada peninggalannya," papar Vera.



(kmb/kmb)


Mulan mengatakan, dirinya sering curhat dengan Olga. Pool/Gus Mun/detikFoto.

Mulan mengatakan, dirinya sering curhat dengan Olga. Pool/Gus Mun/detikFoto.












Previous
Next Post »
Thanks for your comment