Awal Masuk Panti Rehabilitasi, Fariz RM Banyak Tidur








Mauludi Rismoyo - detikhot

http://ift.tt/1IyX02W

Jakarta - Musisi Fariz RM langsung menjalani rehabilitasi dua hari pasca penangkapannya karena penyalahgunaan narkoba. Awal masuk panti rehabilitasi di kawasan Lebak Bulus, Fariz kurang bersosialisasi.

"Awal-awal pertama masuk, dia banyak tidurnya," kata pengacara Fariz, Hendra Heriansyah saat ditemui usai menghadiri acara 'Rumpi No Secret' di Studio Palem, Kemang, Jakarta Selatan, Rabu (14/1/2015).

Namun menurut dokter perilaku Fariz yang belum sepenuhnya membaur bisa dimaklumi. Apalagi di masa awal rehabilitasi.

"Kata dokter, tidur itu detoksifikasi yang paling alami," lanjutnya.

Satu pekan awal di rehabilitasi musisi 56 tahun itu akan menjalankan proses detoksifikasi. Kemudian setelah itu ia akan diperiksa dokter lebih lanjut, termasuk didampiki psikolog.

Hendra mengatakan pihak keluarga mempercayakan sepenuhnya kepada pihak berwajib dalam penanganan Fariz agar lepas dari ketergantungan narkoba. Lingkungan tempat rehabilitasi juga kondusif.

"Jumlah pasien dalam satu rumah ada 10 orang. Kamarnya besar-besar dalam satu rumah. Dalam satu tempat tidur bisa ditempati dua orang. Dia sekamar berdua, awalnya sendiri," jelas Hendra.

(ich/ich)



Polisi menghadirkan musisi Fariz RM dalam gelar perkara kasus narkoba di Polres Jakarta Selatan.






3




Previous
Next Post »
Thanks for your comment