Lebih Terbuka Soal Status Pernikahan, Cita Citata: Dia yang Mau Pisah








http://ift.tt/1v8geDb

Jakarta - Cita Citata akhirnya buka suara mengenai status pernikahannya. Cita mengungkapkan bahwa dirinyalah yang ditinggalkan oleh sang suami.

Dilansir dari Selebrita Pagi, Minggu (21/12/2014) sambil menahan tangis Cita menceritakan sedikit kisahnya. Penyanyi bertubuh mungil itu mengakui bahwa dirinya sudah menikah dengan Galih Purnama atau Ijonk pada 2012 silam. Saat itu usia Cita masih 18 tahun.

"Bukan Cita menutupi. Karena Cita menikah bukan untuk ditutupin. Selama ini kan yang media tanyakan bukan Cita sudah menikah belum? Tapi yang ditanyakan, Cita sudah punya pacar apa belum," aku Cita.

Pernikahan Cita memang hanya bertahan dua bulan. Meski belum resmi bercerai, pelantun yang hits lewat single 'Sakitnya Tuh di Sini' itu mengatakan bahwa keinginan berpisah bukan berasal dari dirinya

"Bukan Cita yang mau pisah. Dia yang mau pisah," ucap Cita tanpa membeberkan permasalahan yang menjadi pemicu keretakan rumah tangganya.

Pernikahan itu saat ini masih terombang-ambing. Merasa butuh penghasilan untuk kehidupan sehari-hari, akhirnya Cita memutuskan untuk pergi ke Jakarta.

"Teman media tahu Cita kerja harus cari makan. Akhirnya Cita putuskan nekat ke Jakarta," ujarnya pilu.









Cita Citata mengunggah foto wajah polosnya di akun Instagram-nya. (Instagram/Cita Citata)









"); //]]>












MustRead X








Copyright © 2014 detikcom, All Rights Reserved · Redaksi · Pedoman Media Siber · Karir · Kotak Pos · Info Iklan · Disclaimer
Follow us facebook twitter





Previous
Next Post »
Thanks for your comment