Happy Salma Pamer Perut Hamil di Instagram




Dicky Ardian - detikhot

http://ift.tt/1tySRTu

Jakarta - Happy Salma tengah merasakan bahagianya mengandung anak pertama. Happy pun mengekspresikan perasaannya tersebut lewat akun Instagram.

Aktris yang belakangan lebih banyak bermain di panggung teater itu mengunggah sebuah foto yang memamerkan perut besarnya, Selasa (2/12/2014). Istri Tjokorda Bagus Dwi Santana Kerthyasa itu terlihat berpose dengan tangan di atas perutnya.

Di foto tersebut, Happy seperti berada di sebuah lokasi kegiatan luar ruangan. Namun karena tengah hamil, ia mengaku hanya bisa duduk saja.

"Aku duduk aja deh.. #outing," tulis Happy sebagai caption foto tersebut.

Selanjutnya, foto tersebut pun mengundang banyak komentar dari follower Happy. Salah satunya rekan sesama artis Wanda Hamidah.

"Kapan lahiran? Take care darling.." komentar artis yang menjadi politikus tersebut.

Mendapatkan komentar dari salah satu sahabatnya itu, Happy pun membalasnya. Ia mengungkapkan bahwa diprediksi dirinya akan melahirkan tahun depan.



Happy pun balik bertanya. "Kangen, kapan ke bali," ujarnya.



Happy dinikahi oleh Tjokorda yang merupakan keturunan keluarga kerajaan Ubud berdarah Bali-Australia pada Oktober 2010. Empat tahun menikah, Happy akhirnya hamil di penguujung 2014.



(dar/mmu)





  • Happy Salma Pentaskan Monolog



  • Happy Salma Refreshing di Pameran Lukisan



  • Happy Salma dan Koleksi Bukunya


  • http://ift.tt/1vb7KA9

    Soni Wak Waw & Ucup Nirin Saling Kompak


  • http://ift.tt/1vb7KQp

    Mila Cemburu Kaesang Berfoto Dengan Wanita Yang Mirip Dengannya?






Previous
Next Post »
Thanks for your comment