Fenomena Casting Abal-abal Banyak Jerat Artis








Mauludi Rismoyo - detikhot

http://ift.tt/1sriVAj

Jakarta - Tertangkapnya Hanung Bramantyo gadungan membuat artis-artis yang juga pernah tertipu casting abal-abal angkat bicara. Seperti artis Ratu Imoet yang pernah terjerat casting abal-abal.



Ratu yang membintangi FTV 'Oh Ternyata' TransTV itu pernah punya pengalaman tertipu casting palsu.



"Waktu casting aja baru masuk sudah disuruh. Bayar untuk formulir pendaftaran, begitu sudah di-casting kata sutradaranya bagus, tapi akhirnya suruh beli skrip puluhan juta untuk dipelajarin di rumah," tuturnya ditemui di Kemang, Jakarta Selatan.



Ratu lalu mengaku dipanggil untuk menjalani syuting. Namun anehnya, Ratu disuruh membayar puluhan juta untuk mendapat artis pendukung dalam sinetron yang dijanjikan.



"Setelah itu kan dipanggil lagi, lalu katanya Ratu jadi temennya peran utama, harus bayar sekian juta. Tapi setelah dibayar PH-nya menghilang tidak di situ lagi dan sama sekali tidak bisa dikontak," jelasnya.



(mau/mmu)

Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!





  • Lucunya Putri Kedua Zaskia Mecca dan Hanung



  • Gemes! Centilnya Sybil, Putri Zaskia Mecca dan Hanung



  • Senyum Manis Zaskia Mecca


  • http://ift.tt/1rzmWnL

    Film Soekarno Melahirkan Demo Masyarakat?


  • http://ift.tt/1nYbIU7

    "Film Soekarno" Menuai Kontroversi





3








Previous
Next Post »
Thanks for your comment